Pengertian
Tes Minat
Kata tes berasal dari bahasa Latin testum, dulu mempunyai arti alat untuk
mengukur tanah. Dalam bahasa Perancis kuno, kata test berarti ukuran yang dipergunakan untuk membedakan emas dan
perak dari logam-logam yang lain. Oleh karena itu tes meupakan kegiatan yang
berkaitan dengan ukur mengukur. Sementara pengertian minat itu sendiri sudah
banyak diperbincangkan para ahli, diantaranya :
o
Aiken (1994)
Mendefinisikan
minat sebagai kesukaan terhadap kegiatan melebihi kegiatan lain.
o
Hilgard (1991: 57)
interest is persisting tendency to pay
attention to end enjoy some activity and content yang artinya,
minat adalah kecenderungan yang kuat untuk memperhatikan hingga akhir, dan menikmati
beberapa kegiatan dan memiliki rasa puas
o
Sudirman A. M. (1988:6)
Minat diartikan sebagai suatu kondisi yang
terjadi apabila seseorang melihat ciri-ciri atau arti sementara situasi yang
dihubungkan dengan keinginan-keinginan dengan kebutuhan-kebutuhannya sendiri.
o
Pasaribu dan Simanjuntak
Minat sebagai suatu motif yang menyebabkan
individu berhubugan secara aktif dengan sesuatu yang menariknya.
o
Zakiah Daradjat dkk. (1995: 133)
Mengartikan minat adalah kecenderungan jiwa
yang tetap ke jurusan suatu hal yang berharga bagi orang.
Jadi, minat
adalah kecenderungan seseorang terhadap objek atau suatu kegiatan yang
digemari, disertai dengan perasaan senang, adanya perhatian, dan keaktifan
berbuat.
Sehingga dapat disimpulkan, tes minat merupakan suatu pengukuran
yang dirancang untuk mengetahui dan menganalisis minat atau kecenderungan
seseorang terhadap sesuatu yang dirasa menarik untuk dirinya.
Daftar Pustaka :
Liftiah, 2013. Pengantar
Psikodiagnostik. Semarang
Fudyartanta,
Ki. 2004. Pengantar Psikodiagnostik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Anastasi, Anne.
2007. Tes Psikologi, Indonesia: PT Macanan Jaya Cemerlang
https://psikotessoftware.wordpress.com/software-tes-kuder/